Bantal menyusui merupakan sebuah perlengkapa menyusui yang sama pentingnya dengan pompa ASI. Para ibu yang menggunakan bantal menyusui telah merasakan beberapa manfaat saat sedang menyusui bayinya. Simaklah penjelasan tentang manfaat bantal menyusui di bawah ini:

Berikut ini adalah beberapa manfaat bantal menyusui yang penting untuk diketahui para ibu:

  1. Bantal menyusui adalah bantal kehamilan

Ternyata bantal menyusui juga bisa beralih fungsi sebagai bantal kehamilan. Para ibu hamil bisa memiliki bantal menyusui ini sejak masa kehamilan. Bantal kehamilan membuat ibu hamil memiliki kenyamanan saat tidur dan duduk. Setelah Anda melahirkan, Anda bisa menggunakannya sebagai bantal menyusui.

  1. Mencegah nyeri pada punggung, leher, dan bahu

Para ibu menyusui yang tidak menggunakan bantal menyusui sering kali merasakan nyeri pada bagian tubuh tertentu seperti punggung, bahu, dan leher. Hal ini pasti akan mengganggu kenyamanan dan fokus ibu menyusui. Bantal menyusui bermanfaat untuk meninggikan posisi bayi Anda sehingga tepat berada di depan puting Anda. Bagian tubuh seperti punggung, bahu, dan leher tidak perlu bersusah payah lagi dan tetap rileks.

  1. Memperbaiki posisi perlekatan

Manfaat bantal menyusui bisa membantu para ibu menyusui untuk memegang bayi dengan tepat. Ibu menyusui yang memegang bayi dengan tepat akan membuat perlekatan bayi saat menyusui menjadi baik dan stabil. Perlekatan yang baik bisa menimbulkan kenyamanan menyusui untuk bayi sehingga ia akan mengisap ASI lebih banyak.

  1. Mengurangi kejadian gumoh dan refluks

Bayi di bawah 6 bulan sering kali didapati gumoh setelah selesai menyusui. Gumoh terjadi karena bayi banyak mengisap udara saat sedang menyusui. Udara bisa masuk karena bayi tidak memiliki perlekatan yang baik. Bayi juga sering mengalami refluks akibat saluran kerongkongan yang masih pendek sehingga ASI tidak bisa tertahan di lambung kecilnya. Bantal menyusui akan membuat bayi berada di posisi yang tepat sehingga kejadian gumoh dan refluks bisa diminimalisir.

  1. Membantu ibu menyusui pasca operasi Caesar

Tidak semua ibu menyusui telah melahirkan secara normal. Tidak sedikit ibu yang melahirkan melalui operasi caesar dan tetap bertekad untuk menyusui bayinya. Bantal menyusui sangat membantu ibu menyusui yang melahirkan dengan operasi caesar. Masa awal menyusui bagi bayi berarti juga masa-masa pemulihan pasca operasi caesar bagi ibu. Perut ibu menyusui sering kali tertekan badan bayi pada saat menyusui. Bantal menyusui akan memberikan kenyamanan pada perut ibu selama masa pemulihan.

  1. Membantu pemberian susu formula atau ASI perah

Manfaat bantal menyusui ternyata tidak hanya untuk bayi yang langsung menyusu ASI pada puting ibunya saja. Bantal menyusui bisa juga bermanfaat untuk bayi yang diberikan susu formula atau ASI Perah melalui botol. Pemberian susu formula atau ASI perah bisa juga membuat punggung dan bahu mengalami nyeri bahkan lebih nyeri daripada pemberian ASI secara langsung melalui puting. Penggunaan bantal menyusui akan mendukung posisi kepala bayi menjadi nyaman dan tidak membuat nyeri punggung dan leher pada ibu.

  1. Bisa digunakan saat bayi semakin besar

Manfaat bantal menyusui masih bisa dirasakan saat bayi semakin besar. Ibu menyusui mungkin sudah tidak membutuhkan bantal menyusui ketika bayi semakin besar. Namun, bantal bayi masih berguna di kala bayi mulai bergerak. Selain itu bantal bayi juga bisa digunakan untuk tummy time dan juga membantu proses saat bayi sudah bisa duduk.