Menjaga kekebalan tubuh tak hanya dilakukan oleh Mama dan Papa. Si Kecil yang masih bayi pun harus menjaga kekebalan tubuhnya. Apalagi di masa pandemi seperti sekarang. Sistem kekebalan tubuh Si Kecil yang masih bayi terus berkembang di tahun pertamanya. Saat baru lahir, daya tahan tubuhnya berkembang karena pemberian ASI ekslusif oleh Mama. Sementara ketika usianya memasuki 6 bulan, Moms dapat menambah asupan nutrisinya dengan makanan pendamping ASI (MPASI) untuk meningkatkan daya tahan tubuh bayi.

Saat pemberian MPASI, Mama mesti memperhatikan kandungan dari makanan yang akan Mama beri. Kandungan-kandungan inilah yang akan meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil. Kandungan apa saja ya?

Makanan Apa Saja Yang Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Bayi

  1. Makanan dengan Kandungan Protein

Asam amino yang terkandung dalam protein dapat berfungsi untuk membangun sel yang membentuk sistem kekebalan tubuh Si Kecil. Sistem kerja dari kekebalan tubuh melawan kuman adalah dengan meningkatkan jumlah diri. Nah, saat meningkatkan diri inilah dibutuhkan protein.

Kandungan protein bisa Mama dapat dari makanan seperti daging ayam, telur, ikan, domba, dan kacang-kacangan.

  1. Kandungan Asam Lemak Esensial dan Vitamin E

Asam lemak omega-3 bisa Mama peroleh dari menu alpukat. Alpukat merupakan salah satu meu MPASI buat Si Kecil yang mengandung vitamin E, vitamin B6, dan antioksidan tinggi. Kandungan-kandungan inilah yang membantu membangun sel-sel sistem kekebalan tubuh serta meningkatkan respon kekebalan.

Mama bisa memberi Si Kecil alpukat yang sudah dihaluskan. Ketika Si Kecil sudah berusia sektiar 10 bulan, Mama bisa mencoba menyajikan jus alpukat tanpa gula sebagai varian menu MPASInya.

  1. Kandungan Prebiotik

Mama pasti sering mendengar kata ‘prebiotik’ di iklan minuman. Faktanya memang prebiotik menjadi bakteri baik. Bakteri inilah yang akan membantu tubuh Si Kecil yang masih bayi untuk melawan infeksi. Pisang dan tomat bisa jadi pilihan Mama sebagai makanan sumber prebiotic alami yang bisa mama kenalkan sejak usia Si Kecil 6 bulan.

  1. Kandungan Beta Karoten

Umbi-umbian yang punya warna kuning-oranye mengandung beta karoten yang dapat diproses tubuh menjadi vitamin A. Vitamin ini terkandung dalam ubi jalar dan penting untuk fungsi sistem kekebalan tubuh.

Selain ubi jalar, beta karoten juga terkandung dalam wortel, mangga, labu, dan sayuran hijau yang berwarna gelap.

 

Mama bisa menyajikan makanan-makanan yang sudah disebutkan di atas untuk kemudian dijadikan puree. Setelah itu puree dapat dikombinasikan dengan sayuran, daging, atau buah-buahan lainnya. Mudah kan Mam menyiapkan MPASI yang meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil?