Mengenal Apa Itu Baby Blues

Perubahan di masa kehamilan dan kelahiran akan terjadi pada Snobbies. Namun, tidak semua perubahan tersebut baik karena akan ada juga perubahan hormon yang mempengaruhi mood Snobbies. Perubahan inilah yang akan membuat Snobbies mengalami Baby Blues. Lalu, apa itu Baby Blues? dan apa ciri-cirinya? Yuk kita ketahui di artikel ini!

Baby Blues merupakan sebuah gejala yang terjadi karena adanya perubahan hormone yang erat kaitannya dengan mentar seorang ibu. Tentu hal ini sangat mungkin Snobbies alami beberapa hari setelah melahirkan dan biasanya akan bertahan dalam beberapa waktu kedepan. Namun, tenang saja, Sindrom ini biasanya akan menghilang dengan sendirinya tanpa membutuhkan perawatan khusus, kok.

Baca Juga: Tips Memilih Babysitter Dengan Tepat

Eits, tetapi, jika perasaan sedih ini terus menerus terjadi hingga waktu yang sangat lama, maka kita perlu waspada karena bisa saja hal itu mengarah pada depresi setelah melahirkan yang tentu akan jauh lebih berat.

Ciri Snobbies jika mengalami Baby Blues

Secara umum, Snobbies yang mengalami Baby Blues akan merasakan perasaan sedih dan emosi yang buruk. Akan tetapi, baiknya Snobbies juga perlu mengetahui beberapa ciri lain, yaitu:

  • Sering menangis tiba-tiba

Seperti penjelasan sebelumnya, sindrom ini akan membuat Snobbies merasa sedih dan memiliki emosi yang buruk. Hal ini akan memicu Snobbies untuk menangis secara tiba-tiba bahkan tanpa adanya alasan yang jelas. Apabila Mama mengalami gejala seperti ini, maka kemungkinan Mama sedang berada di masa Baby Blues.

  • Insecure berkepanjangan

Rasa cemas yang tinggi biasanya dimiliki oleh lebih banyak wanita apalagi jika kita membandingkannya dengan pria. Hal seperti ini sebetulnya wajar karena memang secara alami terjadi demikian. Tetapi, apabila rasa cemas ini terus menerus terjadi maka sebaiknya Mama mulai memikirkan bahwa Mama kini sedang mengalami fenomena Baby Blues.

  • Sangat mudah tersinggung

Hal yang sebenarnya lazim terjadi, namun lebih parah jika Snobbies sedang mengalami sindrom ini. Selain itu, kritikan lain apalagi berkaitan dengan status ibu baru Snobbies pun bisa saja membuat Mama tersinggung.

Baca Juga: Kaki Si Kecil Bengkok? Apakah Hal Yang Normal?

  • Mudah merasa lelah dan letih

Saat setelah Si Kecil lahir, Mama pasti akan lebih banyak mengeluarkan energi karena mengasuh Si Kecil. Banyak sekali kebutuhan Si Kecil yang harus Mama penuhi yang terkadang muncul di saat yang tidak tepat seperti jam istirahat. Hal ini memungkinkan Mama merasa selalu lelah dan letih sepanjang hari karena aktivitas yang tinggi.

  • Tidak nafsu makan

Setelah melewati waktu melahirkan, Snobbies akan memiliki nafsu makan yang lebih besar dari biasanya, apalagi karena juga menyangkut kualitas program ASI. Namun, apabila Snobbies benar mengalami Baby Blues maka nafsu makan tersebut akan hilang. Ini membutuhkan perhatian khusus karena bagaimanapun Snobbies perlu menghadirkan ASI yang maksimal bagi Si Kecil.

Baca Juga: Waspadai Gagal Ginjal Akut Pada Si Kecil, Simak Caranya

Baby Blues adalah sebuah sindrom yang akan menjadi masalah bagi Snobbies. Tetapi, justru dengan sindrom ini, kita perlu menyadari bahwa sindrom ini akan memberikan waktu keluarga untuk ada bersama Snobbies untuk saling mendukung dan menghangatkan. Jika benar Snobbies mengalami sindrom ini, ada baiknya agar tidak memendamnya ya, bagikanlah situasi ini kepada suami dan orang terdekat. -KJ